Tips Menjadi Eksportir Pemula

0

Jika kita sudah mempunyai usaha sendiri, dan ingin mencoba mengekspor produk dari usaha kita. Pastikan produk tersebut mempunyai kualitas yang baik dan memenuhi standar produk yang layak untuk diekspor. Dan kita harus selalu dapat meningkatkan mutu produk kita secara standar nasional maupun internasional sehingga kita mendapat kepercayaan dari pembeli.

Untuk mendapatkan pembeli dari mancanegara anda bisa mengekspor produk ke negara mereka dan anda harus mempunyai strategi pemasaran yang baik, beberapa tipsnya adalah :

  1. Mengikuti pameran lokal yang rutin dilaksanakan dan sudah mempunyai citra baik dari pembeli internasional, seperti Pekan Raya Jakarta, Pameran Produk Indonesia, Pekan Produk Kreatif Indonesia dan lain-lain.
  2. Mengikuti pameran luar negeri yang biasanya diselenggarakan oleh kedutaan besar Indonesia yang memamerkan produk-produk Indonesia di luar negeri.
  3. Anda wajib mempunyai website di internet sehingga memudahkan para pembeli internasonal menemukan produk anda dan bisa langsung berkomunikasi dengan anda.
Share.
Leave A Reply

Exit mobile version